Jadwal PPG Daljab Guru Kemenag Tahun 2025 Tahap 1

Kherysuryawan.com – Jadwal Pelaksanaan PPG Daljab Kemenag Batch 1 Tahun 2025.

Kabar gembira bagi para guru madrasah yang mengajar di naungan Depag khususnya bagi guru yang mengikuti pelaksanaan Pendidikan Profesi guru (PPG) di tahun 2025 ini. Baru-baru ini telah keluar surat edaran tentang pengumuman pendaftaran dan verval calon peserta PPG batch 1 dan tentunya ucapan selamat buat yang telah di nyatakan lulus seleksi administrasi.

 


Kendati demikian para peserta seleksi PPG Guru madrasah yang telah di nyatakan lulus seleksi masih harus melalui beberapa tahapan sampai bisa dinyatakan lulus PPG dan berhak untuk mendapatkan sertifikat pendidik. Semua tahapan dalam pelaksanaan PPG bagi guru kemenag harus di lakukan sesuai dengan prosedur yang telah di tetapkan.

 

Melalui kesempatan ini saya sebagai admin akan membagikan informasi tentang jadwal pelaksanaan PPG bagi guru madrasah yang berada di naungan Kemenag.

Jadwal PPG Dalam Jabatan (Daljab) Kemenag Batch 1 Tahun 2025 akan segera di mulai. Sebelumnya, Kementerian Agama melalui Direktorat GTK Madrasah telah menginformasikan melalui surat edaran terkait pelaksanaan Pendidikan Profesi Guru.

Kemenag RI akan menyelenggarakan PPG Dalam Jabatan dengan skema LMS dan pendampingan.

 

Sebaagi informasi bahwa PPG Dalam jabatan bagi guru madrasah di bawah naungan Kemenag untuk tahap 1 telah di mulai dengan pelaksanaan verifikasi berkas administrasi secara berjenjang pada tanggal 1 s.d 7 Februari 2025. Bagi guru madrasah yang terpanggil untuk mengikuti PPG ditahap 1, maka dapat melanjutkan untuk melakukan uploud berkas melalui aplikasi Emis.

 

Lantas, apa saja berkas yang harus di persiapkan untuk di upload pada aplikasi emis ? di bawah ini informasi selengkapnya :

  1. Menyiapkan ijazah S1, lalu Melakukan Uploud Ijazah S-1/D-IV;
  2. Memilih mata pelajaran sertifikasi sesuai dengan kualifikasi akademik (Terkait Linieritas Ijazah dan Prodi PPG)
  3. Menguploud Pakta Integritas dengan dibubuhi tanda tangan dan materai Rp 10.000;
  4. Memiliki surat keterangan sehat dari rumah sakit pemerintah/puskesmas/pusat kesehatan lainnya.

 

Bagi anda Guru Madrasah yang akan mempersiapkan diri dalam pelaksanaan PPG di tahun ini maka anda harus mengetahui jadwal pelaksanaan PPG Daljab kemenag. Adapun jadwal pelaksanaan PPG bagi guru madrasah Kemenag untuk tahap 1 di tahun 2025 ini, maka di bawah ini Timeline seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan 2025 Bagi Guru Madrasah Kemenag :


JADWAL PELAKSANAAN PPG GURU KEMENAG BATCH 1 TAHUN 2025

👉  31 Januari 2025

  • Pengumuman calon peserta PPG dalam jabatan melalui akun EMIS/SIMPATIKA/SIAGA masing-masing.

👉  1 s.d 7 Februari 2025

  • Calon peserta melengkapi berkas persyaratan melalui akun EMIS/SIMPATIKA/SIAGA masing-masing.

👉  1 s.d 10 Februari 2025

  • Admin kanwil Provinsi/Kab/kota melakukan verifikasi dan validasi.

👉  11 s.d 16 Februari 2025

  • Pengolahan data hasil verifikasi dan validasi serta piloting calon peserta ke LPTK

👉  17 Februari 2025

  • Pengumuman hasil seleksi administrasi

👉  17 s.d 28 Februari 2025

  • Calon peserta PPG dalam jabatan lapor diri ke LPTK

👉  1 s.d 2 Maret 2025

  • Mulai pelaksanaan PPG dalam jabatan Angkatan 1

👉  3 Maret s.d 22 April 2025

  • Pembelajaran PPG dalam jabatan

 

Demikianlah skema jadwal pelaksanaan PPG Dalam Jabatan Bagi Guru Madrasah Kemenag Tahun 2025 untuk tahap 1. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membantu para peserta seleksi PPG Guru madrasah dalam mempersiapkan diri mengikuti pelaksanaan PPG Daljab di Tahun 2025.

0 Response to "Jadwal PPG Daljab Guru Kemenag Tahun 2025 Tahap 1"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel