Kumpulan Soal Sulingjar Guru 2024

Kherysuryawan.com – Soal Survei lingkungan Belajar (SULINGJAR) Untuk Guru pada pengisian Sulingjar ANBK Tahun 2024.

Bapak/ibu guru yang terkasih senang rasanya admin bisa menulis artikel ini yang mana pada artikel ini admin akan memberikan sebuah referensi khususnya bagi para guru yang akan melakukan pengisian pada instrumen sulingjar.

 

Untuk diketahui bahwa seluruh guru baik yang berstatus PNS, PPPK maupun guru honorer yang telah terdaftar di aplikasi dapodik, maka pastinya akan terdaftar sebagai peserta pada pengisian instrumen Survei lingkungan Belajar (SULINGJAR). Adapun yang akan melakukan pengisian Sulingjar ialah guru-guru mulai dari jenjang SD, SMP, SMA dan SMK.

 


Pengisian sulingjar bagi guru sangat penting untuk mengetahui bagaimana perilaku guru di sekolah dan juga untuk mengetahui bagaimana suasana proses pembelajaran di sekolah masing-masing. Hasil jawaban para guru dalam pengisian sulingjar akan sangat menentukan karakter para guru di setiap satuan pendidikan. Selain itu hasil dari pengisian sulingjar juga akan memberi dampak terhadap nilai rapor pendidikan di setiap satuan pendidikan.

 

Pada saat akan login ke laman sulingjar nantinya para guru akan disuguhkan beberapa jenis soal yang wajib untuk di jawab oleh para guru. Adapun jenis soalnya yaitu berupa soal choice atau pilihan. Guru dapat memilih salah satu pilihan yang sesuai dengan karakter guru dan juga boleh memilih lebih dari 1 pilihan sesuai dengan jenis soal yang di tampilkan/disajikan.

 

Pada tulisan artikel ini admin kherysuryawan.com telah menyediakan beberapa jenis soal sulingjar untuk para guru yang ada hubungannya dengan soal-soal saat akan melakukan pengisian sulingjar. Soal-soal ini sengaja admin tampilkan agar bisa menjadi bahan referensi bagi guru dalam memahami jenis soal yang akan di jawab nantinya saat pengisian sulingjar.

 

Baiklah di bawah ini beberapa jenis soal sulingjar untuk para guru yang akan melakukan pengisian sulingjar ANBK disekolah :

 

1. Apakah Anda memiliki kontrak kerja di luar lingkup sekolah? (misal: mengajar di tempat bimbel; guru les privat; dsb)

  • Tidak
  • Ya, bekerja <1 jam dalam sepekan
  • Ya, bekerja 1-3 jam dalam sepekan
  • Ya, bekerja >3-5 jam dalam sepekan
  • Ya, bekerja >5 jam dalam sepekan
  • Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

2. Akses internet mana saja yang Anda miliki di rumah Anda?

  •  Internet dari HP
  •  Wifi
  •  TV Kabel
  •  Kabel LAN
  •  Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

3. Organisasi profesi apa saja yang Anda ikuti?

  •  KKG/MGMP/Forum Tutor Pendidikan Kesetaraan
  •  Organisasi profesi lainnya
  •  Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

4. Apa peran Anda di organisasi tersebut? (Jika Anda mengikuti lebih dari satu organisasi, pilih peran yang paling tinggi)

  •  Ketua
  •  Pengurus inti (Wakil ketua, sekretaris, bendahara, kepala bidang)
  •  Anggota
  •  Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

5. Pada akhir tahun ajaran ini, sudah berapa tahun Anda menjadi guru di sekolah ini?

  •  0-5 tahun
  •  6-10 tahun
  •  11-15 tahun
  •  16-20 tahun
  •  Lebih dari 20 tahun
  •  Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

6. Apakah Anda merupakan guru untuk siswa berkebutuhan khusus?

  •  Tidak
  •  Ya
  •  Saya tidak bisa menjawab karena pertanyaan tidak relevan

 

7. Bagaimana pendapat Anda tentang hal-hal berikut terkait pemberian penghargaan pada siswa?

Pernyataan

  • Saya yakin bahwa memberikan penghargaan kepada siswa adalah cara yang tepat untuk memotivasi mereka dan memperkuat perilaku positif dalam kelas              
  • Penghargaan kepada siswa hanya akan membuat mereka bergantung pada hadiah dan kurang mengembangkan motivasi intrinsik untuk belajar

 

8. Bagaimana tanggapan Anda terhadap pernyataan berikut?

Pernyataan

  • Memberikan dukungan positif dan penghargaan terhadap perilaku yang diinginkan lebih efektif dalam membentuk perilaku siswa
  • Mengajak siswa berpartisipasi dalam pembuatan aturan kelas dan konsekuensinya dalam pembelajaran dapat membentuk disiplin secara positif

 

9. Bagaimana pendapat Anda mengenai pernyataan berikut terkait peran penghargaan dalam memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif dalam pembelajaran?

Pernyataan

  • Saya merasa bahwa penghargaan kepada siswa tidak selalu diperlukan, seharusnya mereka termotivasi oleh rasa ingin tahu dan keinginan untuk belajar
  • Saya berpikir bahwa penghargaan bisa menjadi alat yang efektif dalam manajemen kelas, tetapi perlu digunakan dengan bijaksana agar tidak mengurangi motivasi intrinsik siswa

 

10. Apa pendapat Anda tentang setiap siswa memiliki peluang untuk berprestasi di bidang yang ditekuninya?

Pernyataan

  • Siswa dapat memperoleh nilai tinggi apabila belajar dengan tekun
  • Bakat siswa akan tumbuh secara alamiah tanpa perlu diarahkan

 

11. Apa yang Anda lakukan untuk mendorong siswa berani menghadapi tantangan dan mencoba hal-hal baru di sekolah?

Pernyataan

  • Memberikan tugas-tugas proyek yang terkait dengan kehidupan sehari-hari
  • Menginisiasi siswa dalam seleksi di berbagai lomba

 

12. Seberapa sering Anda melakukan hal-hal berikut?

Pernyataan

  • Saya mengomunikasikan kepada siswa bahwa mereka dapat meraih prestasi yang gemilang dengan cara belajar dan bekerja secara giat dalam hal apapun
  • Saya perlu memberikan feedback kepada tugas siswa dengan tujuan agar siswa memperbaikinya sehingga target kemampuan siswa tercapai

 

13. Seberapa sering Anda melakukan hal berikut ketika ada siswa yang melakukan kesalahan dalam mengerjakan tugas?

  • Saya memberikan masukan supaya siswa tidak mengulangi kesalahannya kembali.
  • Saya membanding-bandingkan siswa tersebut dengan siswa lain yang dapat mengerjakan tugas dengan
  • Saya memberi tahu bahwa jawaban siswa salah tanpa menjelaskan alasan dan cara perbaikan.
  • Saya memberikan penjelasan yang membantu siswa tersebut lebih memahami materi.

 

14. Seberapa sering Anda melakukan hal berikut ini untuk menangani siswa yang mengalami kesulitan belajar?

Pernyataan

  • Siswa diberikan waktu khusus untuk bimbingan setelah pembelajaran di kelas selesai
  • Siswa diberikan tugas khusus untuk membaca buku sumber dan mengerjakan latihan soal

 

15. Sebagai guru di tempat Anda mengajar saat ini, pernahkah Anda membebaskan siswa melakukan hal seperti berikut?

Pernyataan

  • Berekspresi sesuai dengan karakter meskipun menganggu teman lain
  • Menyampaikan pendapat pada saat proses pembelajaran
  • Membuat proyek sesuai dengan budaya masing-masing

 

Demikianlah referensi contoh soal-soal untuk keperluan Survei lingkungan Belajar (SULINGJAR) bagi guru. Semoga informasi ini bisa menjadi bahan referensi bagi para guru dalam melakukan pengisian sulingjar ANBK. Sekian dan semoga bermanfaat.

0 Response to "Kumpulan Soal Sulingjar Guru 2024"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel